Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

NEGARA DALAM BERBAGAI SIMBOL


            Berbicara soal simbol, simbol merupakan suatu ciri atau khas yang identik dari suatu hal baik itu benda, makhluk hidup, tanda baca, tempat, dsb. Dengan adanya symbol setiap manusia dapat dengan mudah mengingat dan memahami hal-hal yang pernah mereka lihat, pelajari, atau mereka kunjungi. Bukan hanya benda-benda yang memiliki simbol, suatu Negara atau kebangsaan juga memiliki symbol, tentu saja symbol-symbol yang terkadang unik dan berbeda satu sama lain. Dalam suatu Negara baik Negara berbentuk monarki ataupun republik, adanya suatu symbol dalam Negara adalah sebuah keharusan dan dianggap sakral, simbol tidak bisa diganti atau dihilangkan begitu saja tentu ada undang-undang yang mengatur tentang itu. Seperti halnya di Indonesia, Negara kepulauan ini memiliki UU yang mengatur tentang simbol dan lambang Negara, UU itu berbunyi sebagai berikut ‘’Lambang Negara ialah Garuda Pancasila dengan Semboyan Bhinneka Tunggal Ika’’ (Pasal 36A), selain itu lambang Negara Indonesia juga diatur dalam UU No.24 tahun 2009.
            Menarik untuk kita bahas mengenai lambang-lambang Negara yang ada, baik Negara-negara bagian Eropa, Asia, Amerika, Afrika, dan Australia. Berikut tertera beberapa lambang-lambang Negara yang ada di dunia :

1. Garuda Pancasila (indonesia)

Lambang negara Indonesia adalah Garuda Pancasila dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Lambang negara Indonesiaberbentuk burung Garuda yang kepalanya menoleh ke sebelah kanan (dari sudut pandang Garuda), perisai berbentuk menyerupai jantung yang digantung dengan rantai pada leher Garuda, dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika yang berarti “Berbeda-beda tetapi tetap satu” ditulis di atas pita yang dicengkeram oleh Garuda. Lambang ini dirancang oleh Sultan Hamid II dari Pontianak, yang kemudian disempurnakan oleh Presiden Soekarno, dan diresmikan pemakaiannya sebagai lambang negara pertama kali pada Sidang Kabinet Republik Indonesia Serikat tanggal11Februari1950.

2. krut pha (Thailand)

Lambang negara Thailand menampilkan Garuda, burung mitologi dalam kepercayaan Hindu dan Buddha. Di Thailand figur ini digunakan sebagai lambang keluarga kerajaan dan otoritas. Lambang ini disebut Krut Pha, yang berarti "garuḍa sebagai wahana dewa Wishnu." Lambang ini menjadi lambang negara Thailand sekaligus lambang Raja Thailand. Garuda juga merupakan Lambang Negara Indonesia serta lambang kota Ulan Bator (ibu kota Mongolia).

3.Elang Hitam Austria (austria)


            Republik Austria  adalah sebuah negara yang terkurung daratan di tengah-tengah Eropa Tengah Berbatasan dengan Jerman dan Ceko di utara, Slowakia dan Hongaria ditimur, Slovenia dan Italia diselatan, dan Swissdan Liechtenstein di barat. Ibukotanya adalah Vienna. Austria terkenal dengan musik klasiknya. Negara ini dahulu kala jauh lebih besar dan merupakan bagian dari kekaisaran Austria-Hongaria.




4.Commonwealth Coat of Arms atau Lambang Persemakmuran (australia)

Lambang negara Australia (secara resmi disebut Commonwealth Coat of Arms atau Lambang Persemakmuran) adalah simbol resmi Australia. Bentuk awal lambang ini direstui oleh Raja Edward VII dari Britania Raya pada tanggal 7 Mei 1908, versi saat ini direstui penggunaannya oleh Raja George V pada tanggal 19 September 1912, meskipun versi 1908 dalam konteks tertentu masih digunakan.

5.lambang negara afrika selatan


            Lambang negara Afrika Selatan diperkenalkan pertama kali pada hari kemerdekaan Afrika Selatan 27 April 2000. Lambang ini menggantikan lambang lama yang digunakan sejak tahun 1910. Semboyan ǃke e: ǀxarra ǁke tertulis dalam bahasa Khoisan suku ǀXam yang berarti "orang yang beraneka ragam bersatu". logo lama berbahasa Latin, adalahEx unitate vires, yang berarti hampir sama yaitu "persatuan adalah kekuatan".

6. Lambang Negara USA Segel Agung

Lambang negara Amerika Serikat atau Segel Agung Amerika Serikat adalah lambang yang digunakan sebagai segel resmi berbagai dokumen yang dikeluarkan oleh Pemerintah Federal Amerika Serikat. Lambang ini pertama kali digunakan secara umum pada tahun 1782. Segel ini terdiri atas bagian muka dan bagian belakang. Bagian muka digunakan sebagai lambang negara Amerika Serikat, dan umumnya digunakan pada berbagai dokumen resmi seperti paspor, lambang militer, pelat kedutaan besar, dan bendera-bendera Amerika Serikat. Sebagai lambang negara, desain lambang ini memiliki warna resmi; sebagai Segel Agung Negara yang dicetak embos atau dibubuhkan di atas kertas, biasanya hitam putih.

Dan menarik jika kita memperhatikan semboyan dari Negara kita Indonesia dan semboyan Negara Afrika Selatan, kedua semboyan Negara tersebut hampir merujuk kepada arti yang sama yaitu berbda-beeda tetapi tetap satu, ke 2 semboyan Negara peserta KAA tersebut menekankan kepada dunia akan pentingnya persatuan bangsa dalam segala bidang demi menjamin kesejahteraan dan harmonisasi antara rakyat dan pemerintahan dalam segala bidang. Terbukti memang jika suatu simbol Negara dapat menjelaskan karakteristik suatu negara, simbol Negara juga melambangkan kegagahan suatu Negara berdiri dan seberapa besarnya pengaruh Negara tersebut dalam peradaban dunia. Tidak hanya 6 lambang Negara di atas yang bisa kita pahami, ada banyak lambang dan simbol Negara-negara di dunia yang bisa kita pelajari dan menambah refrensi kita akan ilmu pengetahuan umum. Selalu cintailah negerimu, dan jadilah bagian dalam perubahan dunia.

Was’salamualaikum. Wr. Wb

#Salam Sukses M. Rio Aldino

Post a Comment for "NEGARA DALAM BERBAGAI SIMBOL"